Rabu, 26 Oktober 2011

coOL_GirL


Soal  internet
1.Jelaskan apa itu internet ?
2.Jelaskan manfaat internet !
3.Jelaskan perbedaan download dan upload !
4.Jelaskan pengertian website !

                              Jawaban
1 .Internet adalah rangkaian atau jaringan sejumlah komputer yang saling   
 berhubungan. Internet berasal dari kata interconnected-networking. Internet     merupakan jaringan global yang menghubungkan suatu jaringan (network) dengan jaringan lainnya di seluruh dunia. Media yang menghubungkan bisa berupa kabel, kanal satelit maupun frekuensi radio
2. Manfaat internet adalah:
(1) Informasi untuk kehidupan pribadi : kesehatan, rekreasi, hobby,    pengembangan pribadi,
     rohani, sosial.
    
 (2) Informasi untuk kehidupan profesional/pekerja : sains, teknologi, perdagangan, saham,
      komoditas, berita bisnis, asosiasi profesi, asosiasi bisnis, berbagai forum komunikasi,namun
      terutama dalam pendidikan .

3. Perbedaan download dan upload adalah dimana DOWNLOAD  merupakan proses transmisi      sebuah file dari sebuah sistem computer ke sistem komputer yang lainnya. Dari internet, user yang melakukan proses download adalah proses dimana seorang user meminta / request sebuah file dari sebuah komputer lain (web site, server atau yang lainnya) dan menerimanya. Dengan kata lain, download adalah transmisi data dari internet ke komputer client/pemakai.
Sedangkan UPLOAD  adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan proses pemindahan data elektronik antara dua komputer atau sistem serupa lainnya. Mengupload adalah proses mengirim data dari komputer pribadi ke suatu sistem seperti server web, FTP server, server mail atau sistem serupa lainnya yang kemudian akan dipublikasikan di internet baik secara pribadi maupun umum.
Jadi perbedaan DOWNLOAD dan UPLOAD adalah dimana DOWNLOAD adalah untuk menerima file dan    UPLOAD adalah untuk mengirimkan file.

4. Pengertian Website atau situs juga dapat diartikan sebagai kumpulan halaman yang menampilkan  informasi data teks, data gambar diam atau gerak, data animasi, suara, video dan atau gabungan dari semuanya, baik yang bersifat statis maupun dinamis yang membentuk satu rangkaian bangunan yang saling terkait dimana masing-masing dihubungkan dengan jaringan-jaringan halaman (hyperlink). Bersifat statis apabila isi informasi website tetap, jarang berubah, dan isi informasinya searah hanya dari pemilik website. Bersifat dinamis apabila isi informasi website selalu berubah-ubah, dan isi informasinya interaktif dua arah berasal dari pemilik serta pengguna website.

                                              “GOD BLESS US”

2 komentar: